Tuesday, January 8, 2019

Perum Bulog Buka Lowongan Kerja Terbaru

Perum Bulog Buka Lowongan Kerja Terbaru

kumpulanupdateberita - Anda lulusan SMK, D3, hingga S1 yang sedang mencari kerja atau mendambakan karier yang lebih baik? Tertarik berkarier di salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN)?
Yuk, segera persiapkan diri terbaik Anda karena Badan Urusan Logistik yang disingkat Perum Bulog sedang membuka lowongan kerja terbaru hingga 13 Januari 2019.

Sekadar informasi, Bulog adalah perusahaan umum milik negara yang bergerak di bidang logistik pangan. Ruang lingkup bisnis perusahaan meliputi usaha logistik/pergudangan, survei dan pemberantasan hama, penyediaan karung plastik, usaha angkutan, perdagangan komoditi pangan dan usaha eceran.

Sebagai perusahaan yang tetap mengemban tugas publik dari pemerintah, Bulog tetap melakukan kegiatan menjaga Harga Dasar Pembelian untuk gabah, stabilisasi harga khususnya harga pokok, menyalurkan beras untuk orang miskin (Raskin) dan pengelolaan stok pangan.

Mengutip laman resmi Bulog, Selasa (8/1/2018), berikut persyaratan umum, dokumen administrasi online, jadwal kegiatan, tata cara pendaftaran, dan ketentuan seleksi lowongan kerja tersebut:

Persyaratan Umum

1. Warga Negara Indonesia (WNI);

2. Pria/Wanita;

3. Usia per 1 Januari 2019

- Lulusan SMK : Maksimal 25 tahun

- Lulusan D3 : Maksimal 27 tahun

- Lulusan S1 : Maksimal 30 tahun

3. Kualifikasi jurusan pendidikan

a. SMK

- Pemasaran

- Analis Kimia

- Teknik Permesinan

- Akuntansi

- Administrasi Perkantoran

- Pertanian

- Teknik Pemeliharaan Mekanik Industri

b. D3

- Pemasaran

- Analis Kimia

- Desain Produk

- Akuntansi

- Logistik

- Administrasi Bisnis

- Perpajakan

- Administrasi Keuangan

- Teknik (Industri, Mesin, Sipil, Elektro, Informatika)

- Pertanian (Agronomi, dan Agribisnis)

- Administrasi Perkantoran dan Sekretaris

c. S1

- Akuntansi

- Hukum

- Statistik

- Perpajakan

- Ilmu Ekonomi

- Ilmu Komunikasi

- Biologi

- Desain Produk

- Ilmu Administrasi Bisnis

- Hama dan Penyakit Tanaman

- Kedokteran Hewan/Peternakan

- Desain Komunikasi Visual

- Manajemen (Manajemen, Pemasaran, Keuangan)

- Pertanian (Teknik Pertanian, Agribisnis, Pertanian)

- Teknik (Sipil, Informatika, Industri. Mesin) 4. Nilai Ijazah/Surat Tanda Tamat Belajar SMK rata-rata 7,0 (khusus untuk wilayah Timur Indonesia nilai rata-rata 6,5);

5. IPK minimal 2,70 untuk PTN dan PTS, dengan minimal Akreditasi B;

6. Berbadan sehat jasmani dan rohani;

7. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja Perum Bulog;

8. Bersedia menjalani masa kontrak paling lama 2 tahun;

9. Memiliki prestasi di bidang olahraga atau seni menjadi nilai tambah;

10. Hanya pelamar dengan kualifikasi terbaik yang akan diikutsertakan dalam tahap seleksi.

Perum Bulog Buka Lowongan Kerja Terbaru

Dokumen Administrasi Online

- Fotocopy ijazah/SKL

- Fotocopy Transkrip Nilai

- KTP

- Kartu Keluarga

- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)

- Pas foto warna (Full body)

- Surat Keterangan Sehat dari Rumah Sakit

- Sertifikat Pelatihan yang relevan (bila ada)

- Surat Pernyataan Kesanggupan dari Perum Bulog

- Sertifikat/Piagam Prestasi di bidang Olahraga dan Seni (bila ada)

Jadwal Kegiatan

1. Tahap Seleksi Administrasi

- Registrasi Online: 7-13 Januari 2019

- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: Akan diinformasikan lebih lanjut

2. Tahap 1

- Tahap Seleksi Tes Intelegensi & Tes Psikologi: Akan diinformasikan lebih lanjut

- Pengumuman Hasil Tahap 1: Akan diinformasikan lebih lanjut

3. Tahap 2

- Wawancara Psikologi Online (untuk SMK & D3): Akan diinformasikan lebih lanjut

- Wawancara Psikologi Tatap Muka & Leaderless Group Discussion (untuk S1): Akan diinformasikan lebih lanjut

- Pengumuman Hasil Tahap 2: Akan diinformasikan lebih lanjut

4. Tahap 3

- Tes Kesehatan: Akan diinformasikan lebih lanjut

- Pengumuman Hasil Tahap 3: Akan diinformasikan lebih lanjut

5. Proses Internal

Tahap selanjutnya adalah proses internal oleh pihak Perum Bulog. Akan diinformasikan lebih lanjut

Catatan:

Jadwal kegiatan dapat berubah sewaktu-waktu. Perubahan jadwal akan kami informasikan di situs-web ini.

Tata Cara Pendaftaran

1. Baca dan mengerti

- Tentang Perum Bulog

- Ketentuan Seleksi

- Tata Cara Pendaftaran

- Jadwal Kegiatan

- Persyaratan

2. a. Registrasi

Lakukan Registrasi di menu Register, dengan mengisi data untuk pendaftaran akun dengan menggunakan alamat e-mail gmail.

b. Aktivasi

E-mail aktivasi akun akan dikirim ke alamat e-mail Anda setelah registrasi (maksimal 30 menit, cek di folder Inbox/Spam/Junk), silakan klik tautan yang ada di e-mail untuk melakukan aktivasi.

c. Login

Masuk ke aplikasi web menggunakan alamat e-mail dan kata sandi yang diatur waktu regitrasi.

3. Isi Data

Isi data pribadi, pendidikan, keluarga, pengalaman (kerja, organisasi, sukses) dan pelatihan.

4. Unggah Dokumen

- KTP

- Kartu Keluarga (KK)

- Ijazah/SKL

- Transkrip Nilai

- Surat Pernyataan dari Bulog

- Surat Keterangan Sehat dari Rumah Sakit

- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)

5. Kirim Lamaran

- Klik tombol kirim Lamaran, kemudian konfirmasi pernyataan untuk kirim lamaran dan klik tombol setuju & kirim lamaran.

- Anda akan menerima e-mail notifikasi sukses setelah mengirim lamaran.

- Pastikan Status Aplikasi Anda berubah menjadi Seleksi Administrasi.

Ketentuan Seleksi

1. Experd Consultant adalah konsultan independen yang ditunjuk melaksanakan proses seleksi pegawai Bulog.

2. Seleksi/Tes tatap muka akan dilakukan di beberapa kota yang akan diinformasikan lebih lanjut. Akomodasi dan transportasi selama mengikuti proses seleksi menjadi tanggungan pelamar.

3. Pendaftaran hanya dapat dilakukan melalui https://bulog.experd.com. Panitia seleksi tidak menerima lamaran melalui pos atau media pengiriman lainnya.

4. Bagi pelamar yang pernah mengirimkan lamaran ke Bulog diwajibkan memperbarui lamaran dengan melakukan registrasi online melalui situs-web tersebut di atas (https://bulog.experd.com).

5. Jangka waktu registrasi online dimulai sejak tanggal 7 Januari 2019 (pukul 00.01 WIB) s.d. 13 Januari 2019 (pukul 23.59 WIB).

6. Pengumuman tiap tahapan seleksi akan dicantumkan dalam https://bulog.experd.com.

7. Dalam hal dibutuhkan informasi mengenai teknis seleksi agar menghubungi hanya call center Experd Consultant yang tertera pada Kontak Kami.

8. Hanya pelamar dengan kualifikasi terbaik yang akan diikutsertakan tahapan seleksi. Keputusan panitia seleksi bersifat mutlak dan final.

9. Tidak dipungut biaya apapun dalam proses seleksi pegawai Bulog. Mohon berhati-hati terhadap penipuan, apabila ada pihak yang berusaha meminta biaya/menjanjikan sesuatu/menawarkan bantuan atas proses rekrutmen dan seleksi dapat melapor kepada call center Experd Consultant.

10. Seluruh dokumen administrasi menjadi milik panitia.

sumber : liputan6

8 Januari 2019 Lion Air Hapus Layanan Bagasi Gratis

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.